UTS Dasar-Dasar Menulis


TUGAS INDIVIDU
ARTIKEL POPULER
Nama                           : Risa Amaliah
NPM                           : 8820118029
Tingkat/Semester        : 2/4
Prodi                           : PBSI
Matakuliah                  : Dasar-Dasar Menulis

NGAMUMULE BUDAYA SUNDA
UNIVERSITAS SURYAKANCANA CIANJUR
Bangsa Indonesia adalah bangsa yang multikultural memiliki berbagai kesenian, tradisi, hingga bahasa, disetiap daerahnya. Hal inilah yang membuat Indonesia Kaya akan Budaya, salah satunya adalah Budaya Sunda. Menurut Priyanto Adi (2018) dalam indonesiakaya.com Budaya Sunda merupakan salah satu budaya di Indonesia yang termasuk sebagai budaya tertua di Nusantara. Budaya yang tumbuh dan hidup dalam masyarakat atau Suku Sunda, dikenal dengan budaya yang sangat menjunjung tinggi sopan santun. Kebudayaan Sunda juga merupakan salah satu kebudayaan yang menjadi sumber kekayaan bagi bangsa Indonesia yang dalam perkembangannya perlu di lestarikan. Khususnya oleh para mahasiswa, sebagai generasi penurus bangsa Indonesia.
Himpunan Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia (HIMADIKSI), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Suryakancana (UNSUR) Cianjur. Setiap tahunnya menggelar acara Ngamumule Budaya Sunda. Acara ini digelar setiap tahunnya di bulan maret, dengan tema yang berbeda. Dan tahun ini mengusung tema “Sadia, Satia, Sajiwa, Ngamumule Budaya Sunda”  yang memiliki arti, “sadia” berarti bersedia untuk melestarikan budaya sunda, “satia” berarti setia  terhadap kebudayaan yang sudah ada,  yang nantinya akan memiliki jiwa atau “sajiwa”, yang bearti pemuda-pemuda cianjur diharapkan, memiliki jiwa yang sama untuk melastarikan budaya-budaya leluhur yang ada disunda, yang semakin hari semakin terkikis oleh kemajuan zaman.
Kegiatan ngamumule budaya Sunda tahun ini merupakan kegiatan ngamumule yang  ke X. Dan seminar ngamumule tahun ini akan menghadirkan pembicara Chye Retty Isnendes (Penulis Karya Sastra Sunda), AA Oni SOS (Budayawan Sunda) dan Imas Rohilah, M.Pd. (Ketua MGMP Bahasa Sunda SMP Kab. Cianjur).
Ketua Pelaksana Kegiatan, Nisa Purwita mengatakan, kegiatan tersebut nantinya bakalan diikuti oleh para peserta dari berbagai sekolah tingkat SMP dan SMA. Adapun kegiatannya akan berlangsung selama empat hari, dari Senin hingga Kamis, bertempat di aula FKIP universitas Suryakancana. “Ngamumule budaya sunda ini bertjuan untuk memelihara, menjaga, melindungi, melestarikan, dan menanamkan kesadaran kepada generasi muda, agar tidak kehilangan jatidiri orang sunda.” Kata nisa purwanti melalui Telephone Interview.
Acara ngamumule budaya sunda akan diwarnai oleh beberapa perlombaan, yang berkaitan dengan bahasa Sunda. Diantaranya lomba maca sajak, pupuh, biantara, dongeng dan aksara sunda. Nisa berharap acara nantinya akan berjalan lancar dan sukses melebihi acara yang telah dilaksanakan sebelumnya.
Selain itu, Kegiatan ngamumule budaya Sunda ini merupakan serangkaian kegiatan untuk menampilkan seni dan budaya sunda. Agar dikenal oleh masyarakat, khususnya mahasiswa Cianjur. Karena ketertarikan masyarakat dan mahasiswa untuk mempelajari budaya sunda sendiri, sangat kurang. Untuk itu, dengan adanya acara ini semoga masyarakat lebih sadar, akan jati dirinya sebagai orang Sunda. untuk itu mari kita ngamumule budaya sunda, sebagai wujud kearifan dan jangan sampai anak cucu kita tidak mengetahuinya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Makalah Penalaran dalam Karangan

Kuis Dasar-Dasar Menulis